SK Dirjen Bimas Kristen Protestan no: F/Kep/HK.00.5/59/1883/1999 tanggal 30 Juni 1999. Kantor Pusat : JL. TURI 172-B MEDAN 20228. Telp./Fax. (061) 734 9263. Rek. BANK SUMUT 123.02.04.002932-2.

Rabu, 30 Maret 2011

GEREJA ALLAH DI INDONESIA menerima kunjungan Bishop Ray D. Dupre (General Field Secretary) & Bishop Robert John Hawkins, Jr (World Missions Coordinator).

Dua hamba Tuhan dari GEREJA ALLAH Sedunia berkenan hadir dalam pertemuan nasional GEREJA ALLAH DI INDONESIA yang berlangsung dari 12 - 16 Maret 2011. Bishop Ray D. Dupre (General Field Secretary) dan Bishop Robert J. Hawkins, Jr (World Missions Coordinator) datang mengunjungi Indonesia untuk bertemu dengan seluruh hamba Tuhan di GEREJA ALLAH DI INDONESIA dalam pembinaan dan pelatihan selama beberapa hari. Aktifitas mereka sangatlah padat di Kantor GEREJA ALLAH Sedunia. Pada bulan Desember 2010 mereka selama tiga minggu berada di Benua Afrika dalam lawatan ke GEREJA ALLAH di kawasan Afrika. Pada pertengahan bulan Januari mereka juga pergi ke Amerika Tengah. Bulan Maret 2011 ini dimulai dari tanggal 12 - 31 Maret 2011 kunjungan pertama mereka adalah Indonesia, Philipina, Korea Selatan dan India. Sebagaimana yang telah disampaikan oleh Bishop Dupre.
Di tengah-tengah perjalanan mereka menuju Indonesia kedua hamba Tuhan ini transit di Japan dan pada saat itu mereka sudah berada di Japan ketika gempa bumi dan tsunami menghantam dan memporak-porandakan negara tersebut. Mereka juga sebagai saksi atas peristiwa yang terjadi di Jepang. Mereka juga katakan bahwa tidak sulit bagi Allah untuk membinasakan manusia yang tidak percaya akan kebenaran FirmanNya. Dalam hitungan detik saja tempat tinggal, kantor, pertanian bahkan lapangan terbang dihantam tsunami. Itu bukanlah atas kemarahan Tuhan tapi boleh juga dikatakan sebagai suatu pertanda atau peringatan bagi kita yang masih hidup untuk selalu berbuat benar dihadapan Tuhan karena Dia adalah kebenaran dan kita ini sebagai pelaku-pelaku kebenaran.
 Pada tanggal 15 Maret 2011 diadakan Perjamuan Kudus dan Pembasuhan Kaki bagi orang kudusNya serta malam harinya Kebangunan Rohani di GADI Jl. Turi yang dilayani oleh Bishop Dupre. Dalam khotbahnya yang diambil dari Kis. 1:1-8 berbicara tentang segala sesuatu yang dikerjakan dan diajarkan oleh Yesus Kristus harus diteruskan dengan baik. Perintah Tuhan Yesus Kristus agar semua muridnya tidak meninggalkan Yerusalem dan mereka harus tinggal menantikan janji Bapa yakni dipenuhi dengan Kuasa ROH KUDUS.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar